Mengenal Kebijakan Baru WhatsApp, Apakah Data Anda Aman ?

WhatsApp Privacy Policy

Apakah Anda Memilih Tetap Menggunakan WhatsApp ?

Beberapa waktu yang lalu, WhatsApp mengeluarkan kebijakan privasi policy terbaru yang membuat sebagian besar pengguna mempertanyakan keamanan data mereka dalam menggunakan aplikasi WhatsApp. Secara garis besar ada tiga poin utama yang secara lebih khusus difokuskan pada aplikasi WhatsApp bisnis. Tiga poin ini membahas bagaimana WhatsApp memproses data pengguna, bagaimana bisnis dapat menggunakan layanan yang selanjutnya dihosting via Facebook untuk menyimpan dan mengelola percakapan serta bagaimana WhatsApp akan bekerjasama dengan Facebook untuk integrasi dalam fitur-fitur bisnis yang ada.

Sejatinya kebijakan ini akan mulai diberlakukan pada 8 Februari 2021 dan apabila pengguna masih ingin menggunakan aplikasi WhatsApp setelah berlakunya kebijakan privasi tersebut maka mereka wajib menerima ketentuan baru tersebut. Apabila pengguna memutuskan tidak menerima maka pengguna dapat menghapus akun WhatsApp mereka.

Pengumuman kebijakan baru ini membuat sebagian besar pengguna bertanya-tanya karena di rilis secara tiba-tiba dan tanpa ada informasi pendahuluan bagi pengguna. Hiruk pikuk rumor ditengah dunia maya terkait kebijakan ini sontak membuat pihak WhatsApp segera memberikan klarifikasi untuk meluruskan privasi policy yang sudah diumumkan tersebut.

Secara garis besar berikut adalah beberapa poin klarifikasi yang disampaikan pihak WhatsApp terkait aplikasi perpesanan terbesar didunia saat ini :

  • WhatsApp tidak mengumpulkan pesan pengguna

WhatsApp menegaskan bahwa mereka tidak mengumpulkan pesan, catatan logs, dan shared location yang dilakukan pengguna. Whatsapp juga menegaskan bahwa Whatsapp group tetap bersifat private.

  • WhatsApp tidak membagikan kontak pengguna

WhatApp menegaskan bahwa mereka tidak membagikan kontak pengguna yang ada dengan Facebook.

  • Pengguna dapat memilih untuk menghapus pesan.

WhatsApp menegaskan bahwa pengguna dapat memilih untuk menghapus setelah mengirimkannya. Hal ini untuk memastikan bahwa data percakapan pengguna tidak disimpan oleh WhatsApp.

WhatsApp juga menyatakan bahwa data yang dikumpulkan adalah untuk kebutuhan bisnis dimana untuk mendukung bisnis mereka memberikan opsi dalam menggunakan layanan hosting dari Facebook untuk mengelola pesan WhatsApp bisnis dengan tujuan mempermudah hubungan dengan pelanggan, menjawab pertanyaan pelanggan, dan lain-lain.

Lebih lanjut lagi, apabila pengguna berinteraksi dengan WhatsApp Bisnis maka policy ini akan diterapkan dalam artian WhatsApp Bisnis dapat mempergunakan informasi yang ada untuk kebutuhan pemasaran mereka.

WhatsApp Privacy Policy

Pasca keheboan mengenai privacy policy ini, WhatsApp akhirnya melakukan penundaan implementasi yang sejatinya pada tanggal 8 Februari 2021 mundur selama 3 bulan menjadi 15 Mei 2021. Hal ini dilakukan WhatsApp agar pengguna dapat mempelajari poin-poin update tersebut secara lebih baik sehingga dapat memutuskan apakah akan masih menggunakan aplikasi perpesanan tersebut atau tidak.

Untuk lebih lanjut, anda dapat melihat rincian privacy policy terupdate di https://www.whatsapp.com/legal/updates/privacy-policy dan poin-poin update di https://www.whatsapp.com/legal/updates/key-updates

Bagaimana, apakah anda masih akan menggunakan WhatsApp atau beralih ke aplikasi perpesanan lain ?

Untuk update informasi IT lainnya dapat anda temukan di artikel kami.

1 thought on “Mengenal Kebijakan Baru WhatsApp, Apakah Data Anda Aman ?”

  1. Pingback: Mengenal Kebijakan Baru Whatsapp, Apakah Data Anda Aman ? | MODBerita

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter

Artikel Terkait

Anda Punya Masalah IT ?

Solusiin aja...

Kami dapat membantu semua masalah IT anda !
Hubungi Kami
Artikel Favorit
Explore Artikel
Follow Us